Menjadi putih dan bersinar memang menjadi dambaan kaum hawa agar selalu terlihat cantik. Namun, bukan berarti Anda yang memiliki kulit gelap harus terobsesi dengan kulit putih dan menjadikan diri Anda tidak percaya diri
. Harus Anda ketahui, bahwa wanita dengan kulit hitam mempunyai kelebihan yang tidak dimiliki oleh wanita kulit putih.
Wanita dengan kulit hitam cenderung kaya akan pigmen yang biasanya disebut melanin. Berjemur di pantai memang sangat menyenangkan, tetapi wanita berkulit gelap tidak perlu berjemur dan terkena cahaya matahari terlalu sering. Pasalnya, melanin yang terdapat pada kulit mereka dapat dengan mudah menyerap banyak sinar matahari. Namun, jangan khawatir, melanin tidak menyebabkan kerusakan pada kulit Anda, melanin justru dapat membuat kulit Anda terhindar dari efek buruk yang didapat dari cahaya matahari.
Sementara wanita dengan kulit putih harus memakai produk ini dan itu dalam ritual kecantikannya. Wanita kulit hitam mempunyai keunggulan lebih pada kulitnya.
Untuk melembabkan kulit hitam Anda, tak usah berpusing-pusing dengan perawatan yang berlebihan. Bagi kulit Anda, memberikan
cocoa butter secara rutin sudah lebih dari cukup. Krim ini dapat meningkatkan kelembaban pada kulit, sehingga menyebabkan kulit senantiasa segar dan sehat. Di samping itu,
cocoa butter dapat mengurangi rasa gatal pada kulit yang diakibatkan oleh debu. Kulit yang gatal pastinya membuat Anda tidak nyaman, dan berusaha untuk menggaruknya.
Garukan yang keras pada kulit dapat membuat kulit terkikis dan rusak. Sehingga dengan adanya krim ini, selain meminimaliskan rasa gatal itu sendiri, juga dapat menjaga permukaan kulit akibat garukan yang keras. Tak hanya itu, dengan pemakaian teratur, krim ini dapat membuat kulit Anda tampak halus dan bercahaya.
Percayakah Anda, dalam standar kecantikan yang disepakati beberapa orang, menyatakan bahwa wanita dengan kulit hitam memiliki bentuk tubuh yang bagus.
Yakni, kulit hitam dapat memberikan kesan seksi dan anggun pada seseorang. Dipercaya bahwa wanita kulit hitam memiliki daya tarik yang lebih dibanding kulit putih, dan mereka benar-benar dapat tampil menarik, bahkan lebih menarik lagi jika mereka menyadari hal itu.
Jadi Ladies, bagi Anda yang sempat mengalami sindrom tidak percaya diri terhadap kulit gelap Anda, buang jauh-jauh pikiran itu. Percayalah, Black is the new sexy!